Tiga Tahanan Polsek Maro Sebo Kabur, Dua Berhasil Ditangkap di Sumatera Selatan
HALOINDONESIANEWS.COM,Muaro Jambi- Tiga orang tahanan Polsek Marosebo, Kabupaten Muaro Jambi, dilaporkan kabur dari sel tahanan pada Minggu (25/1) dini hari. Dari ketiganya, dua orang berhasil ditangkap kembali oleh tim gabungan Polsek Marosebo dan Polres Muaro Jambi, sementara satu lainnya masih dalam pengejaran. Dua tahanan yang berhasil diamankan diketahui ditangkap di wilayah Provinsi Sumatera Selatan. Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, keduanya merupakan warga Kuningan, Jawa Barat.
Kapolres Muaro Jambi, AKBP Heri Supriawan, membenarkan peristiwa kaburnya para tahanan tersebut. Ia menjelaskan bahwa ketiga tahanan yang kabur terjerat kasus penggelapan. “Dua orang yang sudah diamankan ini terlibat dalam satu rangkaian perkara penggelapan sepeda motor. Sementara satu orang lainnya yang masih buron terlibat kasus penggelapan dalam jabatan,” ujar AKBP Heri Supriawan saat dikonfirmasi.
Menurutnya, dua tahanan yang telah ditangkap itu baru sekitar tiga minggu menjalani masa penahanan di Polsek Marosebo. Saat ini, penyidik tengah menyiapkan berkas perkara dan berkoordinasi dengan pihak Kejaksaan. Sedangkan satu tahanan lainnya yang masih buron diketahui baru sekitar dua minggu ditahan sebelum melarikan diri. Peristiwa kaburnya tahanan tersebut diketahui terjadi pada rentang waktu antara pukul 03.00 WIB hingga 05.00 WIB. Berdasarkan keterangan petugas jaga, saat dilakukan pengecekan pada pukul 03.00 WIB, seluruh tahanan masih berada di dalam sel. Namun saat pengecekan ulang pukul 05.00 WIB, ketiganya sudah tidak ditemukan. “Diduga ada kelalaian petugas jaga.
Saat ini kami juga melakukan pendalaman dan evaluasi internal,” jelas Kapolres. Setelah menerima laporan adanya tahanan kabur, tim gabungan langsung bergerak cepat melakukan pengejaran. Hasilnya, kurang dari 24 jam setelah kabur, dua orang tahanan berhasil diamankan.
“Sekitar pukul 20.00 WIB, dua orang berhasil kami tangkap. Satu orang lainnya masih dalam pengejaran dan kami minta segera menyerahkan diri,” tegasnya. Pihak kepolisian memastikan akan terus melakukan upaya maksimal untuk menangkap tahanan yang masih buron serta menindaklanjuti dugaan kelalaian dalam peristiwa tersebut. (Tia)






Discussion about this post